Menggunakan Aplikasi Zoom
Waktu : sesuai perjanjian
Modal adalah hal utama yang harus disiapkan oleh calon owner klinik gigi ketika akan membuka klinik barunya. Menyiapkan modal dengan benar akan membuat bisnis klinik gigi bisa berkembang dengan baik yang pada akhirnya bisa membuat cabang-cabang klinik gigi baru. Namun apabila tidak dipersiapkan dengan baik, maka perkembangan bisnis klinik gigi dapat terhambat. Modal yang terlalu besar akan berakibat lamanya pengembalian modal, yang akhirnya susah untuk dapat membuat klinik gigi berikutnya. Namun modal yang terlalu kecil juga akan berakibat owner akan selalu menyuntik dana operasional klinik giginya yg entah sampai kapan hal ini akan terus berlangsung.
Apa isi training ini?
Pada training ini peserta akan belajar menghitung anggaran yang tepat untuk membuat klinik giginya masing-masing, berdasarkan konsep klinik gigi dan lokasi yang mereka tentukan. Materi yang akan dipelajari pada training ini adalah :
- Dasar Bisnis Klinik Gigi
- Dasar Perencanaan Klinik Gigi
- Pengelolaan Modal pada Bisnis Klinik Gigi
- Pengelolaan Keuangan pada Bisnis Klinik Gigi
Apa manfaat mengikuti training ini?
Dengan mengikuti training ini, maka para peserta akan dapat menghitung total anggaran yg dibutuhkan untuk membuat klinik giginya yang besarnya ideal, sehingga perkembangan bisnis pada klinik giginya nanti menjadi maksimal.
--------------------------------------------
Organized by Alumnisix Dental
Informasi dan pendaftaran : 0811 1048 953
Biaya webinar Rp.5 jt
Comments powered by CComment