Menggunakan Aplikasi Zoom
Waktu : sesuai perjanjian
Manajemen keuangan bagi sebuah bisnis klinik gigi memegang peranan yang amat penting. Tingkatan kepentingannya berada setelah kemapuan teknis para dokter gigi dalam menangani pasiennya. Ketika sebuah klinik gigi yang didukung oleh para dokter gigi dengan kemampuan teknis tinggi, namun tidak didukung oleh manajemen keuangan klinik yang mumpuni, maka klinik gigi tersebut hanya sebuah tempat praktek dokter-dokter gigi dengan kemampuan teknis tinggi, memberikan imbalan finansial yang tinggi kepada dokter gigi yang praktek, namun tidak memberikan kontribusi finansial yang berarti kepada klinik gigi itu sendiri.
Amat sering terjadi pada klinik gigi, ketika diperlukan sebuah penggantian peralatan, maka owner klinik gigi lah yang mengeluarkan uang pribadinya untuk membeli peralatan yang perlu diganti. Apabila peralatan yang perlu diganti tersebut cukup mahal, maka ini akan menjadi masalah keuangan bagi owner klinik gigi tersebut.
Padahal dengan manajemen keuangan klinik gigi yang baik, klinik gigi akan membagi-bagi tarif layanan menjadi pos-pos tertentu sehingga tidak ada satupun pengeluaran klinik gigi yang akan ditanggung lagi oleh owner klinik gigi tersebut. Semua pengeluaran klinik gigi tersebut sudah bisa dibebankan semuanya kepada operasional klinik gigi.
Menghitung Modal
Kenapa klinik yg sudah berjalan bertahun-tahun tetap perlu menghitung modal? karena pengembalian modal itulah yang nantinya akan digunakan untuk pengembangan bisnis klinik gigi anda, yaitu dengan membuat klinik gigi berikutnya. Hal ini perlu, karena saat ini masih banyak owner klinik gigi yang tidak peduli terhadap pengembalian modalnya. Dan banyak juga owner klinik gigi yang ingin membuat klinik gigi baru, tetapi terhambat dengan ketersediaan dana. Padahal dengan mengelola modal dan pengembaliannya dengan tertib, maka pembuatan klinik gigi berikutnya dapat didanai oleh dana yang berasal dari pengembalian modal tersebut.
Pada training ini peserta akan dibimbing untuk menghitung modal klinik giginya dengan benar, sehingga paserta nantinya InsyaAllah akan dapat membuat klinik gigi berikutnya pada saat modalnya sudah kembali (break even point/BEP).
Pembukuan
Jantung penggerak sebuah bisnis klinik gigi adalah tarif. Sedangkan jantung dari manajemen keuangan adalah pembukuan yang baik. Tata cara pencatatan pembukuan yang buruk dapat berakibat buruk kepada kelangsungan bisnis klinik gigi, walaupun dalam keadaan pasien banyak dan keuangan yang bagus sekalipun. Namun sebaliknya, tata cara pencatatan pembukuan yang baik, dapat membuat sebuah klinik gigi yang mengalami pasien sepi dan keuangan kurang baik sekalipun, dapat bertahan.
Dengan pembukuan yang baik, maka owner klinik gigi dapat mengetahui layanan-layanan apa saja yang profitnya paling kecil, dan layanan-layanan apa saja yang profitnya paling besar. Bahkan owner juga bisa mengetahui dengan pasti bahwa layanan-layanan apa saja dikliniknya yang tidak menghasilkan keuntungan atau memberikan kerugian kepada klinik miliknya.
SOP Keuangan
Standar Operating Procedure (SOP) adalah sebuah rangkain kegiatan yang runut untuk mengeksekusi sebuah tugas. SOP sangat diperlukan dalam sebuah organisasi/perusahaan yang dinamis, termasuk juga bisnis klinik gigi.
SOP Keuangan akan memastikan pelaksanaan sebuah tugas mempunyai sebuah standar pelasanaan. Sehingga siapapun pegawai yang ditugaskan untuk melakukan tugas itu, dia akan melaksanakannya sesuai urut-urutan yang ada pada SOP.
Kebanyakan klinik, keuangannya ditangani oleh karyawan yang sudah tahunan, bahkan mungkin paling senior diantara karyawan lainnya. Namun apabila pegawai ini pindah pekerjaan, biasanya akan membuat kegaduhan pada pengelolaan keuangan klinik tersebut, bahkan ownernya sendiri ada yang tidak paham bagaimana mengelola keuangan klinik seperti yang dilakukan stafnya yang pergi itu.
Dengan mempunyai SOP keuangan, maka owner dapat mengetahui secara pasti langkah-langkah yang dilakukan pagawai bagian keuangannya dalam mengelola keuangan klinik. Dan apabila karyawan tersebut pindah, karyawan yang menggantikannya hanya perlu mempelajari dan melakukan tugas tersebut sesuai dengan SOP.
Siapa yang Perlu Ikut Training Ini?
Dokter gigi yang akan mendirikan klinik gigi.
Pengelolaan keuangan perlu diketahui oleh dokter gigi yang baru akan membuat klinik giginya. Dengan pemahaman mengenai manajemen keuangan klinik gigi sejak awal, maka akan menghindarkan dokter gigi tersebut dari kemungkinan masalah-masalah yang diakibatkan karena ketidakcermatan dalam mengelola klinik gigi.
Dokter yang sudah mengelola klinik gigi.
Owner klinik gigi yang sudah berjalan wajib mengetahui cara-cara pengelolaan keuangan klinik gigi dengan baik guna membuat kliniknya bisa bertahan lama.
Dengan mempunyai sistem pencatatan pembukuan keuangan yang baik, maka owner akan bisa mengetahui dengan cepat apakah sebuah alat atau bahan itu habis secara produktif, ataukah habis dengan tidak produktif. Dan yang terpenting lagi, dengan mengelola keuangan dengan benar, ditambah dengan pengendalian operasional klinik yang baik, maka InsyaAllah dalam waktu 4 tahun sekali, owner klinik gigi akan dapat membuat klinik gigi baru. Dan pendirian klinik bukan lagi menjadi hal yg berupa mimpi dan susah diwujudkan, tetapi pembuatan klinik gigi baru akan menjadi kegiatan rutin 4 tahunan.
--------------------------------------------
Organized by Alumnisix Dental
Informasi dan pendaftaran : 0811 1048 953
Comments powered by CComment