8 Pertemuan
Waktu sesuai perjanjian | Menggunakan Aplikasi Zoom
Manajer di klinik gigi adalah orang kedua di klinik gigi yang bertanggung jawab atas kelancaran operasional sebuah klinik gigi setelah owner klinik gigi tersebut. Ketika owner tidak dapat setiap hari hadir di klinik tersebut, maka secara otomatis pengendali operasional klinik gigi tersebut berada di tangan manajer klinik. Manajer klinik juga adalah orang yang dititipi mandat oleh owner guna mencapai cita-cita owner klinik gigi terhadap kemajuan kliniknya tersebut. Dengan begitu, kita menyadari betapa penting dan sentralnya posisi manajer klinik terhadap kelancaran operasional dan kemajuan klinik gigi tersebut.
Satu klinik gigi dipimpin oleh seorang manajer klinik
Pada saat seorang drg mendirikan klinik pertamanya, maka dia yang menangani semua aspek operasional pada klinik giginya. Mulai dari wawancara pegawai dan drg yg akan praktek, melakukan pengadaan alat dan bahan, melakukan kegiatan marketing, sampai juga kadang menjawab DM nya para calon pasien. Kemana manajer kliniknya? Seseorang yg ditugasi menjadi manajer klinik memang belum ada saat itu. Namun tugas dan fungsi manajer klinik sesungguhnya sudah ada dan ditangani oleh owner itu sendiri. Namun seiring dengan berkembangnya bisnis klinik gigi owner tersebut, dan bertambahnya cabang klinik giginya, maka owner sudah tidak lagi punya cukup waktu mengurusi klinik2 cabang berikutnya seperti saat dia mengendalikan klinik gigi pertamanya.
Maka disinilah diperlukan peran seorang manajer klinik. Yaitu seorang yang diserahi tanggung jawab oleh owner klinik gigi untuk mengurus klinik giginya seperti saat dia mengurus klinik gigi pertamanya. Karena itu, satu klinik gigi sebaiknya dipimpin operasionalnya oeh seorang manajer klinik, untuk memastikan bahwa setiap cabang klinik diurus dengan baik. Untuk itu, para owner klinik yang sudah mempunyai beberapa cabang, hendaknya mulai memikirkan untuk mengangkat seorang manajer klinik pada setiap cabang kliniknya untuk memastikan setiap cabang beroperasi dan berkembang dengan baik.
Apa isi training ini?
Training ini berisi materi-materi yang akan menjadi bekal bagi seorang manajer klinik dalam mengendalikan dan mengembangkan klinik gigi yang di pimpinnya. Materi yang akan dibahas pada training ini adalah :
- Struktur Organisasi Klinik Gigi
- Menajemen Pasien
- Menghitung Tarif Layanan
- Manajemen Keuangan
- Manajemen SDM di Klinik Gigi
- Manajemen Logistik
- Manajemen Marketing
- Leadership di Klinik Gigi
Metodologi yang digunakan
Training ini dilakukan sepanjang 8 kali pertemuan. Setiap pertemuan dilaksanakan sekali dalam seminggu. Hal ini untuk memberikan kesempatan kepada para peserta (manajer klinik) untuk dapat mengerjakan tugas-tugas yang diberikan selama kursus, dimana tugas-tugas tersebut berkaitan dengan klinik gigi yang dipimpinnya. Setiap setelah selesai satu pertemuan, maka peserta akan diberikan tugas yang harus dia selesaikan selama seminggu kedepan. Hal ini terus dilakukan selama kursus. Dengan metode seperti ini, maka setelah menyelesaikan kursus maka para peserta sudah mempunyai konsep yang matang mengenai bagaimana dia akan mengendaikan operasional dan pengembangan klinik gigi yang dipimpinnya.
Apa manfaat mengikuti training ini?
Setelah mengikuti training ini, maka diharapkan para manajer klinik gigi sudah mempunyai bekal yang cukup guna mengemban mandat yang diberikan owner klinik gigi guna memastikan operasional di klinik giginya berjalan dengan lancar, serta juga mengembangkan bisnis klinik gigi tersebut.
--------------------------------------------
Organized by Alumnisix Dental
Informasi dan pendaftaran : 0811 1048 953
Comments powered by CComment