Untuk mengetahui tingkat kesahatan bisnis klinik gigi, kita menggunakan tools yaitu cashflow. Dengan menggunakan cashflow kita bisa mengetahui apakah realisasi bisnis klinik gigi kita di tahun berjalan sesuai dengan rencana bisnis klinik gigi kita yang kita susun pada akhir tahun sebelumnya. Dengan cashflow kita juga bisa mengetahui kapan perkiraan keuangan klinik gigi kita akan “longgar”, kapan keuangan klinik gigi kita akan “sempit” dan bahkan kita juga bisa mengetahui kapan keuangan klinik gigi kita akan minus.

 

Cashflow Realisasi

Cashflow realisasi adalah cashflow berdasarkan realisasi operasional bisnis klinik gigi kita. Pada cashflow realisasi kita mencatat semua arus kas masuk (cash-in) dan semua kas keluar (cash-out) ke dalam sebuah tabel cashflow berdasarkan Cashflow Rencana yang sebelumnya kita sudah buat. Dengan melakukan pencatatan realisasi kas pada tabel Cashflow Rencana, maka kita akan bisa mengetahui dampak dari hasil operasional klinik gigi kita saat ini, apakah sesuai rencana atau tidak.

 

Artikel terkait : Cashflow pada Klinik Gigi (1) : Cashflow Rencana

 

Fungsi Kontrol pada Cashflow

Kesehatan sebuah bisnis klinik gigi ditentukan oleh keadaan keuangan klinik gigi tersebut. Cashflow merupakan cara yang praktis guna bisa memberikan gambaran keadaan bisnis klinik gigi kita dengan cepat. Misalkan pada business plan yang kita susun, pada bagian cashflow rencana kita merencanakan akan mendapatkan profit di akhir tahun sebesar 1,2 Milyar dengan catatan setiap bulannya klinik gigi kita harus mendapatkan profit bersih sebesar 100 jt. Namun pada kenyataannya pada akhir Januari, kita mencatatkan keuantungan hanya 50 jt. Dari cashflow kita sudah bisa melihat bahwa rencana profit di akhir tahun yang 1,2 Milyar sudah berkurang menjadi 1,15 Milyar. Ini akan menjadi warning awal bagi pengelola klinik gigi ini bahwa dengan kinerja bulan Januari, maka target keuntungan akhir tahun sudah mulai meleset sedikit. Ini kita lakukan sepanjang tahun guna menjaga kesehatan bisnis klinik gigi kita.

 

 

Artikel terkait : Business Plan Klinik Gigi

 

Strategi Bisnis berdasarkan Cashflow

Cashflow sebagai tools kontrol untuk kesehatan bisnis klinik dapat dijadikan dasar oleh pengelola klinik gigi untuk memperbaiki strategi bisnisnya di bulan berikutnya. Sebaiknya cashflow menjadi topik utama atau topik pembuka pada rapat mingguan manajemen pengelolaan klinik gigi. Dengan mengetahui prestasi/kekurangan pada minggu sebelumnya, maka ini akan menjadi bahan pertimbangan untuk menentukan strategi pada minggu/bulan yang akan datang. Lebih kecil skala cashflow kita (cashflow mingguan) maka akan lebih cepat kita menyadari ada penyimpangan, dan makin cepat juga kita menyusun strategi guna mengatasi penyimpangan dari cashflow rencana. Dan lebih detil item yang kita masukkan ke dalam cashflow, maka akan lebih mudah buat kita menemukan sumber penyimpangan pada cashflow.

 

Artikel terkait : Action Plan pada Klinik Gigi

 

Sebagai contoh, apabila pada bagian pengeluaran kita mencatatkan item “bahan” saja, dan item ini menjumlahkan semua pengeluaran untuk belanja bahan, maka kita tidak akan menyadari bahwa ada “pembengkakan” belanja bahan. Tetapi apabila kita mencatat dengan detil bahan-bahan yang dibeli secara rutin pada cahflow, maka dengan cepat juga kita akan bisa mengetahui bahan yang terpakai secara berlebihan pada minggu yang lalu.

 

 

Artikel terkait : Wajarkah overhead bisnis klinik gigi kita?

 

Begitu juga dengan pencatatan pemasukan. Apabila kita hanya mencatatkan item “fee pelayanan” saja, maka kita tidak bisa mengetahui kinerja layanan secara detil, dan kita juga akan susah menyusun strategi guna meningkatkan pendapatan klinik. Tetapi apabila kita mencatat secara detil layanan yang disediakan klinik kita pada cashflow, maka kita bisa mengetahui layanan apa saja yang minggu kemarin banyak diberikan kepada pasien, dan layanan apa saja yang sepi pasien. Dari sini pengelola klinik gigi bisa menyusun strategi pemasaran guna mendongkrak penjualan layanan-layanan lainnya guna meningkatkan profit klinik gigi.

 

Artikel terkait : Analisa SWOT pada Klinik Gigi (1) : Strength

Comments powered by CComment